close
RCAST.NET
HOT
BandungOKE
No Result
View All Result
BandungOKE
No Result
View All Result

SMAN 6 Cimahi Perkuat Karakter Siswa Lewat Program Gapura Pancawaluya

by Denny Surya
14 Januari 2026 - 13:06
SMAN 6 Cimahi Perkuat Karakter Siswa Lewat Program Gapura Pancawaluya

Cimahi, BandungOke – Di tengah arus digital yang kian deras dan tekanan sosial-ekonomi yang nyata, SMA Negeri 6 Kota Cimahi memilih bertahan pada fondasi lama yang diperkuat dengan pendekatan baru yakni pendidikan karakter Pancawaluya : cageur, bageur, bener, pinter, singer.

Kepala SMAN 6 Kota Cimahi, Susanto S.Pd mengatakan mayoritas siswa SMAN 6 Cimahi berasal dari keluarga ekonomi menengah ke bawah.

RelatedPosts

SMAN 9 Bandung Susun Ulang Arah Pendidikan, Karakter, Prestasi, dan Disiplin Jadi Poros Utama

Lawan Brain Rot, SMAN 6 Cimahi Bangun Karakter Siswa di Era Gawai

SMKN 1 Cimahi Perkuat Karakter dan Link Industri, 128 MoU Jadi Modal 2026

Kondisi ini, ujarnya membentuk orientasi realistis dibanyak siswa semula ingin segera bekerja selepas lulus. Tantangan itu tak dihindari, melainkan dihadapi dengan edukasi yang membumi.

“Kami tidak memaksakan semua anak harus kuliah. Tapi kami membuka wawasan bahwa kuliah itu bisa fleksibel. Ada Universitas Terbuka, ada kelas karyawan. Yang penting anak-anak punya karakter kuat dan percaya diri,” ujar Susanto kepada wartawan yang tergabung dalam Forum Wartawan Pendidikan (FWP) Jabar. Rabu (14/1)

Menurut Susanto, program Gapura Pancawaluya bukan sekadar slogan moral, melainkan kerangka hidup yang diterjemahkan dalam keseharian siswa.

Cageur dimaknai sebagai kesehatan fisik dan mental, bageur sebagai sikap sosial, bener sebagai integritas, pinter sebagai kecakapan akademik, dan singer sebagai kreativitas serta kepekaan zaman.

Untuk merealisasikannya, SMAN 6 Cimahi mulai dari hal-hal sederhana seperti Jumat Bersih, olahraga bersama, dan literasi pagi. Setiap siswa yang membaca buku diberi ruang untuk mempresentasikan isinya di depan kelas.

Bagi Susanto, keberanian berbicara dan kebiasaan membaca adalah fondasi karakter yang sering diabaikan.

“Karakter itu bukan ceramah. Ia tumbuh dari pembiasaan. Dari berani bicara, berani salah, dan mau belajar,” tegasnya.

Dengan terobosan tersebut, tegas Susanto, saat ini tren positif mulai terlihat. Jumlah lulusan yang diterima di perguruan tinggi meningkat, demikian pula rasa percaya diri siswa.

“Tentunya hal ini bisa berjalan dengan baik dengan adanya sinergitas antara Sekolah Orang Tua dan Lingkungan,” katanya.

Bagi SMAN 6 Cimahi, pendidikan karakter bukan romantisme masa lalu, melainkan strategi bertahan menghadapi masa depan.***

Tags: Gapura Pancawaluyaliterasi sekolahPancawaluyapendidikan karakterSMA Negeri 6 Cimahi
Share222Tweet139Share56

Trending

KAI Daop 2 Tambah 4 KA untuk Nataru, Antisipasi Lonjakan Penumpang
Jawa Barat

Tiket KA Lebaran 2026 Resmi Dijual Bertahap Mulai 25 Januari

7 jam ago
Puskesmas Garuda Buka 24 Jam, Akses Layanan Kesehatan Warga Bandung Kian Longgar
Kota Bandung

Puskesmas Garuda Buka 24 Jam, Akses Layanan Kesehatan Warga Bandung Kian Longgar

11 jam ago
Toyota New Veloz Hybrid EV: Tantangan Baru di Pasar MPV Indonesia
Nasional

Toyota New Veloz Hybrid EV: Tantangan Baru di Pasar MPV Indonesia

14 jam ago
Stasiun Jatake Siap Beroperasi, Keselamatan Jadi Kunci Mobilitas Warga
Nasional

Stasiun Jatake Siap Beroperasi, Keselamatan Jadi Kunci Mobilitas Warga

1 hari ago
Perlintasan Sebidang Masih Rawan,  Bukti Lemahnya Kebijakan Keselamatan Publik
Jawa Barat

Perlintasan Sebidang Masih Rawan,  Bukti Lemahnya Kebijakan Keselamatan Publik

1 hari ago
  • About
  • Advertise
  • Privacy & Policy
  • Contact Us

No Result
View All Result
  • Home
  • Berita
  • Kota Bandung
  • Jawa Barat
  • Hukrim
  • Pendidikan
  • Gaya Hidup
  • Ragam